Bagi para wanita, perawatan wajah di dokter kecantikan merupakan hal yang sangat penting dan harus dilakukan. Untuk hasil yang maksimal, perawatan wajah di dokter kecantikan bisa dilakukan.
Agar hasil lebih maksimal bahkan bisa mengatasi masalah yang ditimbulkan pada wajah, seperti jerawat, komedo dan sebagainya. Selain itu di klinik kecantikan, wajah anda ditangani oleh ahlinya, para dokter profesional. Dengan optimalisasi perawatan dan sangat minim efek samping.
1. Facial
Facial merupakan perawatan yang tidak asing lagi dan bisa dilakukan pula di rumah. Jika di klinik kecantikan, tentu lebih unggul dalam hal alat serta hasil yang didapatkan. Dokter pada klinik kecantikan akan membantu melakukan treatment yang cocok untuk wajah.
Selain itu beberapa keunggulan yang didapat dengan cepat seperti pengangkatan seluruh kotoran dari wajah dengan alat bantu. Pembersihan pori-pori pada kulit pun dilakukan secara menyeluruh dengan bantuan alat. Sehingga hasil wajah akan lebih muda dan maksimal. Bahkan ada tambahan pijatan setelah melakukan facial treatment di klinik kecantikan.
2. Suntik Botox
Suntik botox merupakan perawatan wajah yang harus dilakukan di klinik dengan biaya dokter kulit wajah yang lebih mahal tentunya. Namun, dibandingkan dengan hasil yang didapatkan, anda tidak akan ragu untuk memilih suntik botox sebagai salah satu treatment. Prosedur yang memang harus menggunakan suntikan sebagai alat perantara.
Dalam suntik botox biasanya menghabiskan waktu kurang lebih 5 hingga 10 menit. Dan akan menghasilkan kecantikan dalam waktu singkat saat proses suntik botox. Pasalnya suntik botox bermanfaat dalam menghapus kerutan wajah serta garis-garis yang ada pada wajah karena penuaan.
3. Laser
Prosedur treatment kecantikan lain di klinik yaitu dengan menggunakan laser. Ada dua prosedur pada laser, photo laser dan laser resurfacing. Dalam melakukan photo laser yaitu digunakan sinar laser untuk menembus bagian kulit paling dalam tanpa pendarahan atau disebut non bedah.
Kegunaan photo laser agar meningkatkan produksi kolagen dan melakukan pencegahan kulit meradang akibat jerawat. Sedangkan saat melakukan laser resurfacing yaitu mengurangi penuaan, keriput serta bekas jerawat. Sehingga kulit wajah kencang serta warna kulit merata dengan laser resurfacing.
4. Totok Wajah
Perawatan wajah di dokter kecantikan lainnya yaitu totok wajah. Sebuah treatment yang sering dipilih dan digemari wanita saat berkunjung ke klinik kecantikan. Sebuah treatment dengan kemampuan mengencangkan kulit wajah ini, sangat nyaman saat dilakukan.
Teknik yang digunakan yaitu dengan cara memijat pada bagian tertentu yang ada pada wajah. Berlangsung selama 15 hingga 30 menit saat totok wajah. Dan dengan biaya yang relatif terjangkau dibandingkan dengan treatment lainnya di klinik kecantikan.
5. Mikrodermabrasi
Memilih klinik muka yang bagus merupakan langkah awal yang baik menuju perawatan wajah. Klinik kecantikan yang memberikan perawatan mikrodermabrasi ini akan membantu anda dalam mengatasi masalah kulit. Masalah yang muncul biasanya seperti kusam, kering, berjerawat, noda hitam, hingga bintik-bintik.
Pada mikrodermabrasi memanfaatkan kristal guna exfoliation atau mengelupaskan kulit yang mengalami masalah serta menghilangkan sel kulit mati. Perawatan wajah yang begitu direkomendasikan untuk anda bisa dilakukan sekitar 4 hingga 6 kali perawatan agar hasil optimal.
6. Chemical Peeling
Biasanya wanita yang memiliki permasalahan pada kulit wajah, seperti pigmentasi, berjerawat akan memilih melakukan treatment berupa chemical Peeling. Terdapat 3 prosedur yang dilakukan saat chemical Peeling, yaitu dangkal, sedang hingga dalam. Dengan risiko masing-masing karena prosedur penangan yang sangat tinggi pada peeling.
Jika memilih perawatan dangkal maka harus rutin, jika memilih peeling sedang bisa bertahan hingga 2 tahun. Dan deep peeling hanya dilakukan sekali tanpa pengulangan. Dengan rekomendasi skincare dokter terbaik, hasil dari chemical peeling membantu kulit wajah terlihat lebih muda dan terawat.
7. Mesotherapy
Sebuah treatment yang dilakukan menggunakan bantuan alat yang disesuaikan dengan kebutuhan anda. Alat digunakan sebagai perantara masuknya vitamin dan zat lain ke dalam lapisan kulit wajah. Treatment ini dipilih agar bisa mengencangkan kulit, menghancurkan lemak dan wajah menjadi bersinar dengan mesotherapy.
Melakukan mesotherapy bisa dilakukan di klinik kecantikan dengan bantuan dokter. Apalagi jika mengalami masalah kulit yang begitu serius, maka treatment ini juga bisa menjadi alternatif perawatan wajah.
8. Dermal Fillers
Ada dua jenis dermall fillers yang bisa dilakukan saat treatment di klinik kecantikan yaitu bersifat sementara atau permanen. Perawatan ini dilakukan mengatasi permasalahan kulit yang berlipat dan mulai keriput. Dan memberikan efek yang penuh pada bibir bisa dilakukan dengan dermall fillers.
Sesuaikan dengan kebutuhan, untuk memilih perawatan dermal fillers sementara atau permanen. Karena dermall fillers juga akan memberikan hasil yang maksimal pada wajah.
Perawatan wajah di dokter kecantikan memang menjadi pilihan yang bisa dilakukan saat anda ingin hasil segera dan lebih optimal. Sehingga kulit wajah tetap terjaga kecantikannya dan bebas masalah kulit. Karena jika perawatan dilakukan di rumah saja hasil tidak begitu maksimal dan tidak langsung ditangani para dokter kecantikan. Maka, memilih treatment di klinik kecantikan merupakan hal yang tepat dilakukan.